PKB Munculkan 2 Nama untuk Maju Pilgub DKI, Termasuk Ida Fauziah

PKB Munculkan 2 Nama untuk Maju Pilgub DKI, Termasuk Ida Fauziah
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKB Hasanuddin Wahid. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com.

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Hasanuddin Wahid mengatakan pihaknya mempunyai sejumlah nama yang kemungkinan bakal diusung dalam Pilgub DKI Jakarta 2024.

Hal itu diungkapkan setelah pertemuan Pimpinan DPW dan Sekjen tiga partai dari koalisi perubahan, yakni Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang  berkumpul di NasDem Tower, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (15/3).

Menurut dia, ada dua sosok yang kemungkinan bakal diusung dengan rekam jejak yang baik.

“Kalau PKB untuk DKI banyak stok, ada anggota DPR RI terpilih Jaksel Bu Ida Fauziah, ada ketua DPP PKB yang juga terpilih jadi anggota DPR RI di Jaktim Pak Hasbiallah Ilyas,” ucap Hasanuddin.

Tak hanya itu, Hasanuddin mengaku partainya masih memiliki kader lain yang berpotensi untuk maju di Pilgub DKI 2024.

“Ada nama-nama besar lainnya setidaknya minimal dua itulah yang akan mewarnai DKI Jakarta dari PKB,” kata dia.

Lantaran ada wacana berkoalisi dengan PKS dan NasDem di Pilgub DKI, PKB menyodorkan dua nama itu untuk dipertimbangkan.

“Kalau tidak kami cari lagi nama yang lebih hebat gitulah, siapa tau sekjen NasDem malah yang mau jadi calon gubernur,“ tuturnya.

Hasanuddin Wahid mengatakan partainya mempunyai sejumlah nama yang kemungkinan bakal diusung dalam Pilgub DKI Jakarta 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News