PKB Rekomendasikan Otsus Papua Dikelola Kementerian Sendiri
jpnn.com - JAKARTA - Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa di Surabaya beberapa waktu lalu menghasilkan sejumlah rekomendasi untuk pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla mendatang. Di antara butirnya berkaitan dengan Otonomi Khusus di Papua.
Ketua DPP PKB, Marwan Jafar mengatakan PKB merekomendasi agar Otsus Papua ditangani oleh kementerian tersendiri. Salah satu pertimbangannya adalah mencegah kebocoran anggaran negara untuk Papua.
Rekomendasi ini menurutnya belum masuk dalam Green Book Pembangunan Berkelanjutan dari PKB untuk Jokowi-JK yang sudah disampaikan kepada presiden dan wakil presiden terpilih itu sebelum muktamar.
"Rekomendasi paling penting menyangkut pemerintahan mendatang, PKB dengn solid mendukung pemerintahan Jokowi-JK. Kedua, mengusulkan adanya kementerian pembangunan Papua," kata Marwan dalama konferensi pers di ruang Fraksi PKB DPR, Rabu (3/9).
Menurut Ketua FPKB itu, dana Otsus Papua yang dianggarkan pemerintah mencapai angka Rp 8 triliun. Sehingga akan lebih baik jika dana sebesar itu dikelola oleh kementerian sendiri.
"Alangkah baiknya dikelola oleh kementerian. Dana ini sudah melebihi kementerian lain, sehingga bila dikelola kementerian, maka tidak ada lagi kebocoran-kebocoran yang terjadi," jelasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa di Surabaya beberapa waktu lalu menghasilkan sejumlah rekomendasi untuk pemerintahan Joko Widodo-Jusuf
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pererat Hubungan Antar-Negara, Perpustakaan Soekarno Garden Bakal Dibangun di Uzbekistan
- Polisi Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang, Keluarga Korban Lapor ke Polda Jateng
- Begini Nasib Aipda R, Polisi yang Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang
- Kalah di Quick Count, Ridwan Kamil Masih Tunggu Hasil dari KPU
- Siswa SMK Tewas Ditembak Polisi, Menteri HAM Bereaksi Begini
- Keluarga Siswa SMK yang Tewas Ditembak Polisi Mengadu ke Polda Jateng