PKB Seriusi Pemilih Pemula
Rabu, 11 Mei 2011 – 08:29 WIB
JAKARTA - Jelang persaingan 2014, semua partai politik sepertinya kian berlomba untuk menjemput calon pemilih pemula. Menyusul aksi Partai Golkar yang mendeklarasikan Gerakan Mahasiswa Ormas MKGR, kini giliran PKB melakukan hal serupa.
Gerakan Mahasiswa Satu Bangsa (Gemasaba) yang resmi dibentuk sebagai sayap PKB pada 2009 lalu, kemarin resmi melebarkan sayapnya dengan melantik kepengurusan di tiga provinsi sekaligus. "Deklarasi Gemasaba DPW DKI, Banten, dan Jawa Barat ini juga akan diikuti di daerah lain dalam waktu dekat," kata Ketua Dewan Pembina Gemasaba Marwan Ja"far di hadapan 600-an pengurus dan anggota baru di DPP PKB Jl Raden Saleh, Jakarta Pusat, Selasa (10/5).
Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar dalam sambutannya mengingatkan, perjuangan panjang yang paling diperhitungkan sepanjang sejarah adalah perjuangan mahasiswa. Di tengah kegamangan arah gerakan mahasiswa saat ini, menurut Menakertrans, membangun aspirasi dan afiliasi politik dengan parpol adalah pilihan terbaik.
Meski demikian, menurutnya, gerakan mahasiswa tetap tidak boleh kehilangan identitas kritisnya sebagai kelompok intelektual. Anggota Gemasaba harus bisa membedakan mana isu yang pro demokrasi dan yang hanya seolah-olah pro demokrasi."Apakah isu populis yang seolah membela rakyat benar-benar membela rakyat, tentu tidak semua, dan itulah kamuflase demokrasi," tegasnya. (did)
JAKARTA - Jelang persaingan 2014, semua partai politik sepertinya kian berlomba untuk menjemput calon pemilih pemula. Menyusul aksi Partai Golkar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Politikus Senior PDIP Ini Nilai Megawati Nakhoda NKRI, Hasto Adalah Jangkarnya
- Megawati Sebut Mundur Lebih Terhormat daripada Dipecat, Sindir Jokowi?
- HUT ke-52 PDIP: Megawati Perintahkan Kader Bonding dengan Rakyat
- Pemerintah Pertimbangkan Melantik Dahulu Kepala Daerah Tak Bersengketa di MK
- Dituding Berperan Memenangkan Istri di Pilkada Serang, Mendes PDT Merespons
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia