PKB Siap Menangkan Jokowi-JK di Daerah Asal Hatta Rajasa
jpnn.com - JAKARTA - Para petinggi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) terus berkeliling ke berbagai daerah demi menggalang suara untuk pasangan calon presiden-calon wakil presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla. Hari ini (8/6) misalnya, Ketua DPP PKB Marwan Jafar menyambangi Palembang, Sumatera Selatan demi menggenjot koordinasi dan konsolidasi kader-kader partai pimpinan Muhaimin Iskandar itu dalam memenangkan Jokowi-JK.
Menurut Marwan, sudah dua hari sejak Sabtu (7/6), kader-kader PKB di Sumatera Selatan baik dari unsur pengurus wilayah, cabang, anggota DPRD maupun calon anggota legislatif terpilih dikumpulkan di Hotel Peninsula, Palembang. Ia mengatakan, PKB punya sumber daya untuk memenangkan Jokowi-JK di Sumsel yang juga dikenal sebagai daerah asal Hatta Rajasa, calon wakil presiden pendamping Prabowo-Subianto.
Marwan menegaskan, salah satu andalan PKB untuk memenangkan Jokowi-JK di Sumsel adalah keberadaan kiai-kiai kampung. Karenanya ia meminta kader-kader PKB di Sumsel agar bersinergi dengan para kiai kampung demi memenangkan Jokowi-JK. “Dengan semua itu, Sumatera Selatan menjadi salah satu daerah target kemenangan Jokowi-JK pada pilpres 9 Juli nanti,” kata Marwan dalam pers rilis melalui layanan BlackBerry Messenger, Minggu (8/6).
Marwan menambahkan, sejauh ini sejumlah lembaga survei bonafid memang masih menempatkan Jokowi-JK mengungguli pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Hanya saja, lanjutnya, akhir-akhir ini kampanye negatif dan kampanye hitam ke Jokowi-Jk juga semakin kencang.
Karenanya Marwan meminta kader-kader PKB yang ada di Sumsel juga aktif menepis kampanye negatif dan kampanye hitam ke Jokowi-JK. Ia mencontohkan, kader-kader PKB bisa memberi penjelasan tentang alasan pentingnya memilih Jokowi-JK.
Menurut politisi muda yang memimpin Fraksi PKB di DPR itu, pihaknya telah menerbitkan buku saku berjudul “Mengapa Nahdliyin Pilih Jokowi". “Jadi jangan terlena. Jokowi-JK harus menang juga di Sumsel,” katanya.(jpnn)
JAKARTA - Para petinggi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) terus berkeliling ke berbagai daerah demi menggalang suara untuk pasangan calon presiden-calon
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- FL Technics Indonesia Pakai Teknologi Mototok Spacer 8600 NG
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda
- Bea Cukai & Polda Sumut Temukan 30 Kg Sabu-sabu di Sampan Nelayan, Begini Kronologinya