PKB Usulkan Mahasiswa Pendidikan Wamil
Selasa, 25 Oktober 2011 – 18:07 WIB

PKB Usulkan Mahasiswa Pendidikan Wamil
JAKARTA - Ketua Fraksi PKB MPR, Lukman Edy mengatakan pendidikan wajib militer (Wamil) di kalangan mahasiswa perlu dihidupkan lagi. Langkah ini dilakukan untuk terus menjaga Pancasila dan meningkatkan rasa nasionalisme yang akhir-akhir ini menurun. Ditambahkan, upaya internalisasi idiologi kebangsaan harus dilakukan dengan berbagai bentuk dan massif.
"Wajib militer di kalangan mahasiswa sangat berpotensi mengawal semangat nasionalisme dan Pancasila di tengah derasnya pengaruh liberalisme dan paham-paham multinasional yang dapat merusak ke Indonesiaan kita yang beragam ini," kata Lukman Edy, di Jakarta, Selasa (25/10).
Menurut Lukman Edy, wajib militer di kalangan mahasiswa tidak bertentangan dengan konstitusi karena UUD 1945 mengamanahkan sistim pertahanan dan keamanan rakyat semesta yang menempatkan rakyat sebagai kekuatan pendukung untuk menjaga integritas dan keutuhan NKRI.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Fraksi PKB MPR, Lukman Edy mengatakan pendidikan wajib militer (Wamil) di kalangan mahasiswa perlu dihidupkan lagi. Langkah ini dilakukan
BERITA TERKAIT
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental