PKNU Masih Fokus Gugat KPU
Enggan Tanggapi Niat Kiai Hijrah ke PKB
Sabtu, 03 November 2012 – 06:16 WIB

PKNU Masih Fokus Gugat KPU
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Nasional Ulama (PKNU) Choirul Anam enggan mengomentari lebih jauh sikap sejumlah kiai di Jawa Tengah yang mengalihkan dukungan ke PKB. Cak Anam -sapaan akrabnya- memilih tetap berkonsentrasi pada proses lanjutan pasca pengumuman hasil verifikasi administrasi oleh KPU yang tidak meloloskan partainya. Anam mengungkapkan, DPP PKNU masih sibuk menyikapi keputusan KPU yang tidak meloloskan partainya dalam verifikasi administrasi. "Ini saja kami baru selesai menutup rakor (rapat koordinasi, Red) yang diikuti seluruh pimpinan wilayah. Mereka semua sejak beberapa hari lalu hadir di sini," tegasnya.
"Saya tidak tahu, tidak tahu, ini saya masih fokus mengurusi KPU yang rusak," kelit Anam di Jakarta kemarin, Jumat (2/11).
Baca Juga:
Meski demikian, dia mengakui, ada beberapa laporan maupun pertanyaan yang disampaikan kepada dirinya menyangkut keputusan sejumlah kiai PKNU di Jawa Tengah yang mengalihkan dukungan ke PKB. "Tapi, karena saya masih di sini, ya saya tidak tahu. Nanti lah itu," imbuhnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Nasional Ulama (PKNU) Choirul Anam enggan mengomentari lebih jauh sikap sejumlah kiai di Jawa Tengah yang
BERITA TERKAIT
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama