PKPI Bertekad Perjuangkan Hak Orang Kecil

PKPI Bertekad Perjuangkan Hak Orang Kecil
PKPI Bertekad Perjuangkan Hak Orang Kecil
Karenanya, kata Bang Yos, PKPI menginginkan supaya pendekatan yang dilakukan pada kaum kecil adalah kemanusiaan. "Pendekatan dalam menertibkan pedagang harus dengan pendekatan kemanusiaan. Hak-hak pedagang kaki lima harus dihargai, meski tata kota juga harus dilakukan," ujarnya.

Bang Yos menambahkan, negara harus menjamin bahwa setiap warga negara bisa bertumbuh dan berkembang sebagai manusia yang bermartabat. Cara yang bermartabat diantaranya, pemda harus menyiapkan panti sosial yang manusiawi bagi mereka yang terlantar.  "Karena mereka harus diurus negara," tegasnya.

Selain itu, Bang Yos juga menilai  persoalan sosial di Jakarta sudah sangat miris. PKPI mengharapkan, Pemprov DKI Jakarta harus lebih peduli pada persoalan sosial. Arah pembangunan DKI harus menuju pada penghargaan harkat dan martabat manusia. "Karena prinsipnya, rakyat yang memiliki kedaulatan atas negara, bukan pemerintah," pungkasnya. (boy/jpnn)


JAKARTA -- Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia, Sutiyoso, menilai bangsa ini belum sepenuhnya memerhatikan nasib kaum kecil, terlantar


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News