PKS Absen saat Rapat Pemenangan Anies-Muhaimin di Nasdem Tower

jpnn.com, JAKARTA - Perwakilan PKS absen saat pertemuan elite Partai NasDem dan dan PKB di NasDem Tower, Jakarta Pusat pada Rabu (6/9).
Konon pertemuan itu menjadi forum pertama parpol Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KKP) membahas strategi memenangkan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Anies-Muhaimin) di Pilpres 2024.
Namun, Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali mengatakan pertemuan itu belum memutuskan strategi lantaran mereka masih menunggu PKS.
"Tentunya karena ini adalah pertemuan pertama, maka hari ini belum bisa diputuskan, belum bisa disimpulkan, karena pertama kami masih menunggu PKS untuk kami rumuskan bersama-sama," kata Ali selepas pertemuan.
Dia menjelaskan bahwa rapat tersebut juga belum memutuskan apa pun karena masih ada urusan teknis yang perlu dikonsultasikan ke masing-masing partai.
"Jadi, kami menunggu koalisi pemenangan secara bersama-sama, tetapi antara PKB dan NasDem setelah pertemuan ini sudah mulai melakukan konsolidasi di basis masing-masing," ucapnya.
Walakin, Ali memastikan pembentukan tim pemenangan nasional pasangan Anies-Muhaimin baru akan dikukuhkan setelah partai politik koalisi sudah dinyatakan lengkap.
Pada kesempatan itu, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid mengatakan kedua partai bakal langsung menginstruksikan pengurus dan kader saling berkomunikasi dan konsolidasi.
Perwakilan PKS absen saat elite PKB dan Partai NasDem mengadakan rapat perdana di kantoir Surya Paloh, Nasdem Tower, Jakarta, Rabu (6/9/2023).
- Hakim Terseret Kasus Suap, Legislator Minta Usut Sampai ke Petinggi MA
- Live Halalbihalal DPP PKB Dapat 1,1 Juta Like di Tiktok
- Elite PKS & Partai Erdogan Bertemu di Turki, Kemerdekaan Palestina Jadi Isu Utama
- Peserta PPDS Diduga Perkosa Pasien, Anggota DPR Minta STR dan SIP Pelaku Dicabut
- Perkuat Solidaritas, PKS & AK Party Bertemu Membahas Perjuangan Palestina
- Demi Warga Palestina, Sukamta PKS Dukung Rencana Prabowo Ini