PKS: Adhyaksa Dault Sosok yang Bernyali Tinggi
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah PKS DKI Selamat Nurdin mengapresiasi mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault yang maju sebagai calon gubernur (cagub) DKI untuk Pemilihan Gubernur DKI 2017. Menurut Selamat, Adhyaksa adalah sosok yang bernyali.
Menurutnya, orang yang mencalonkan diri sebagai Gubernur DKI bernyali karena masyarakat Jakarta multietnis dan mengetahui informasi. “Orang mau mencalonkan diri untuk Jakarta yang penting nyalinya tinggi,” kata Selamat di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Senin (21/9).
Selain itu, Adhyaksa maju menjadi cagub DKI meski belum tahu mendapat dukungan dari partai. Tapi, Adhyaksa merupakan sosok yang dekat dengan PKS.
"Dia pernah dekat dengan PKS saat jadi menpora. Secara kultural Adhyaksa punya hubungan dekat dengan PKS,” ucap Selamat.
Selamat pun datang dalam acara pendaulatan Adhyaksa sebagai cagub DKI. Ia menjelaskan, kehadirannya sebagai bentuk silaturahmi. “Kami datang bagian dari silaturahmi. Setelah silaturahmi enggak ada pembicaraan,” ujar Selamat. (gil/jpnn)
JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah PKS DKI Selamat Nurdin mengapresiasi mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault yang maju sebagai calon
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS