PKS Angkat Habibie jadi Guru Demokrasi
Kamis, 11 April 2013 – 23:45 WIB
JAKARTA - Seri pertama Dialog Peradaban yang digelar Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Kamis (11/4) menghadirkan mantan presiden, BJ Habibie sebagai pembicara. Dipilihnya Presiden ke-3 Republik Indonesia itu karena dinilai berjasa meletakan pondasi kebasan demokrasi. Habibie, lanjut Anis, juga secara langsung berjasa atas keberadaan PKS saat ini. Pasalnya, Habibie lah yang membuka pintu berdirinya partai-partai baru pasca reformasi.
Demikian disampaikan Presiden PKS Anis Matta dalam pidato sambutannya pada acara yang digelar di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Menurutnya, Habibie telah menginspirasi PKS dengan pemikiran-pemikirannya. Karena itu PKS memberinya gelar Guru Demokrasi Indonesia.
Baca Juga:
"Pak Habibie adalah sosok spesial. Inspirasinya mengajarkan bahwa politik dan kekuasaan harus didekati dengan cinta dan bukan untuk kepentingan golongan semata. Budaya ini telah menjadi inspirasi bagi PKS," tegas Anis
Baca Juga:
JAKARTA - Seri pertama Dialog Peradaban yang digelar Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Kamis (11/4) menghadirkan mantan presiden, BJ Habibie sebagai
BERITA TERKAIT
- TNI AL Gelar Bakti Sosial untuk Korban Terdampak Erupsi Gunung Lebotobi Laki-laki di Flores Timur
- Musim Hujan, Tetapi Kualitas Udara Jakarta Masih 20 Besar Terburuk di Dunia
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam
- Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Mendes Yandri Pilih Bermalam di Desa Margorejo
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- Mayoritas Masyarakat Adat Poco Leok Dukung PLTP Ulumbu Unit 5 dan 6