PKS Gelar Kuliah Perdana Sekolah Konstitusi
jpnn.com - JAKARTA – Fraksi PKS MPR RI menyelenggarakan Kuliah Perdana Sekolah Konstitusi di Ruang GBHN, Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (20/6).
Ketua Fraksi PKS MPR RI TB Soenmandjaja menjelaskan Sekolah Konstitusi ini lahir untuk menguatkan kelembagaan institusi MPR maupun adanya kajian mengenai konsep pembangunan seperti yang pernah dicetuskan pada zaman Orde Baru berupa Garis-Garis Besar Haluan Negara (GBHN).
“Di Badan Pengkajian dan Kegiatan Sosialisasi MPR, ada harapan untuk penguatan kelembagaan institusi MPR, juga ada harapan agar ada model atau konsep pembangunan seperti, GBHN yang lama," ujar TB Soenmandjaja saat memberikan sambutan dalam acara tersebut.
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid pun menegaskan sekolah konstitusi ini telah berlangsung dua kali. Pertama kali diselenggarakan pada tanggal 28 Oktober 2015, yang berkaitan dengan Hari Sumpah Pemuda, sekaligus pembukaan Sekolah Konstitusi ini.
“Saya kira tidak kebetulan jika Fraksi PKS MPR RI mengadakan Sekolah Konstitusi Jilid keduanya ini di Bulan Ramadan,” ujar Hidayat.
Sekolah Konstitusi ini diisi oleh Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra sebagai pemateri. Hadir beberapa Anggota DPR/MPR RI dan beberapa Tenaga Ahli dan Anggota dari Fraksi PKS.(fri/jpnn)
JAKARTA – Fraksi PKS MPR RI menyelenggarakan Kuliah Perdana Sekolah Konstitusi di Ruang GBHN, Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
- Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi
- Besok Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Perhatikan Syarat Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Arogansi Oknum Pengusaha Surabaya Luntur, Aksi Suruh Siswa Menggonggong Berujung Borgol
- Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate