PKS Jadikan Hasil Survei Sebagai Bahan Koreksi

PKS Jadikan Hasil Survei Sebagai Bahan Koreksi
PKS Jadikan Hasil Survei Sebagai Bahan Koreksi
JAKARTA - Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera, Aboebakar Alhabsy, menilai hasil survei Lingkaran Survei Indonesia bertajuk "Makin Suramnya Partai dan Capres Islam di Pemilu 2014" menjadi koreksi bagi partai-partai berhaluan Islam. Namun ia yakin bahwa penurunan suara tak hanya terjadi pada partai berhaluan Islam.

"Namun oleh semua partai. Jadi ini adalah fenomena nasional yang melanda partai di Indonesia," kata Aboebakar di Jakarta, Minggu (14/10).

Anggota Komisi III DPR itu menambahkan, ada dua kemungkinan yang terjadi terkait penurunan suara itu.  Pertama, bisa saja masyarakat sudah apatis dengan politik seiring banyaknya kasus korupsi yang ternyata dilakukan oleh para politisi.

Kedua, saat ini memang belum masa kampanye sehingga banyak partai yang belum menggerakkan mesin partainya secara maksimal. "Sehingga sangat wajar bila orientasi publik belum memikirkan soal pilihan politik pada pemilu mendatang," ungkap Aboebakar.

JAKARTA - Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera, Aboebakar Alhabsy, menilai hasil survei Lingkaran Survei Indonesia bertajuk "Makin Suramnya Partai

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News