PKS Klaim Selalu Melakukan Evaluasi Tanpa Harus Diingatkan
Sedangkan lima partai lain posisinya belum aman, namun berpotensi PT batas jika mempertimbangkan angka simpangan survei atau margin of error kurang lebih 2,8 persen. Partai itu adalah Nasdem 3,6 persen, PKS 3,3 persen, PPP 3,2 persen, PAN 2,3 persen dan Perindo 1,5 persen.
Menurut Hidayat, survei itu menyatakan partai yang mendapat elektabilitas di atas dua persen masih punya kemungkinan besar untuk masuk ke parlemen. "Jadi karenanya, jangan anda hanya ambil tidak mencapai elektoral threshold. Kompas sendiri menyebutkan di atas dua persen masih potensial masuk," katanya.
Hidayat menuturkan, di survei lembaga lain elektabilitas PKS itu di atas 4 persen. Dia menyebut survei LSI Denny JA menyatakan elektabilitas PKS 4,2 persen, bahkan Indobarometer 6 persen. "Jadi kalau ambil survei jangan satu," tegasnya.
Dia menyatakan berdasar pengalaman dalam beragam survei pemilu sebelumnya, PKS selau diberi persentase yang sangat-sangat rendah.
“Kali ini sangat tinggi, 3,3 persen itu sangat tinggi loh dibanding survei Pemilu 2014," kata Hidayat.(boy/jpnn)
Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nurwahid menyatakan pihaknya selalu melakukan evaluasi tanpa harus diingatkan siapa pun.
Redaktur & Reporter : Boy
- Golkar DKI Siapkan Saksi TPS Mengawal Suara Ridwan Kamil-Suswono
- Anies Condong Kepada Pram-Doel, Militansi Kader PKS Untuk RIDO Dipertanyakan
- PKS Total di Jakarta, Kampanyekan RIDO ke Seluruh Pelosok Kota
- Robinsar-Fajar Paling Tinggi Dipilih Milenial & Gen Z, Berpotensi Menang di Pilkada Cilegon
- Yanuar Arif Wibowo: Sukseskan Program 3 Juta Rumah, Hapus Utang Pinjol Masyarakat Bawah
- Bawaslu DKI Panggil Lagi Suswono soal Pernyataan Janda Kaya Nikahi Pengangguran