PKS: Komisi di DPR Menyesuaikan dengan Kabinet Jokowi-JK
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPR RI, Hidayat Nur Wahid berharap penyusunan alat kelengkapan DPR, terutama komisi-komisi bisa disesuaikan dengan postur kabinet pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla mendatang.
Hal ini disampaikan Hidayat menanggapi wacana penambahan komisi-komisi di DPR untuk meningkatkan kinerja legislasi.
"Iya lebih bagus (sejalan dengan kabinet Jokowi-JK). Pak Jokowi akan menambah kementerian baru atau ada penggabungan. Agar efektif sebaiknya menyesuaikan itu semua," kata Hidayat di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (8/10).
Namun demikian, Hidayat menyebut jika penambahan komisi-komisi di DPR itu masih wacana yang akan dikaji oleh pimpinan DPR. Apalagi Undang-Undang MD3 yang baru menghadirkan banyak perubahan di parlemen.
"Pengembangan komisi belum ada di tingkat pimpinan dan bamus, jadi ini masih wacana. Mungkin pertimbangannya efektivitas kerja di komisi karena mitra kerja cukup banyak. seperti Komisi I, jumlah mitra tidak sesuai jumlah anggota yang akan mengawasi. Dikhawatirkan tidak efektif," tambahnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPR RI, Hidayat Nur Wahid berharap penyusunan alat kelengkapan DPR, terutama komisi-komisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Baharkam Polri Siapkan 3 Ambulans Udara Selama Nataru
- Erdogan Disebut Walk Out Saat Prabowo Berpidato, Begini Penjelasan Mayor Teddy
- Irjen Iqbal Beri Penghargaan kepada 134 Personel yang Bekerja Baik Melayani Masyarakat
- Propam Periksa 256 Senjata Api Personel Kepolisian di Polda Kalsel
- Pasangan Suami Istri di Kudus Meninggal Secara Misterius
- Harvey Moeis Divonis 6 Tahun 6 Bulan Penjara dan Denda Rp 1 Miliar