PKS Masih Berharap 4 Menteri
Rabu, 26 Agustus 2009 – 10:05 WIB
JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tetap berharap agar Presiden terpilih Susilo Bambang Yudhoyono mengambil empat kadernya untuk menduduki posisi menteri di kabinet mendatang. Hal itu ditegaskan anggota komisi II F PKS Agus Purnomo kepada wartawan di Jakarta, Rabu (26/6). "Ya, harapan kami tiga atau empat lah," katanya menegaskan.
Agus mengaku sangat menghargai bahwa penentuan posisi menteri merupakan hak prerogratif presiden. Namun, lanjut Agus, PKS tetap berharap agar presiden terpilih tetap membuka komunikasi dengan PKS. "Kalau diajak rembugan, dan dimintai pendapatnya tentu PKS sangat siap.Intinya kami memang mengharapkan tetap terjalin komunikasi dengan presiden terpilih," ujarnya.
Baca Juga:
Sejauh ini, menurut Agus, PKS masih optimis akan mendapatkan jatah empat kursi menteri di kabinet SBY mendatang. Jumlah itu, lanjutnya, berdasarkan kesepakatan sebelum pemilu presiden. Selain itu, dari rumus perhitungan perolehan kursi di DPR versi PKS, partai ini bisa menempatkan empat kursi menteri di kabinet.
Lalu bagaimana dengan rencana masuknya Partai Golkar dan PDIP ke kabinet, apakah akan mengurangi jatah menteri PKS? Agus mengaku masih optimis, masuknya kedua partai besar itu tidak akan mengganggu jatahnya PKS. "Ya, bisa jadi yang dkurangi dari kalangan profesionalnya," ujarnya menandaskan. (*/aj)
JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tetap berharap agar Presiden terpilih Susilo Bambang Yudhoyono mengambil empat kadernya untuk menduduki
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Akun Medsos PJ Bupati Temanggung Diserang Warganet: Stop Cawe-Cawe
- 3 Pejabat di Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakkumdu Ancam Jemput Paksa
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum