PKS Mengajak Golkar Perjuangkan Pajak Motor Gratis untuk Meringankan Beban Masyarakat
Kamis, 29 April 2021 – 20:46 WIB

Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsy, Ketua Fraksi PKS DPR Jazuli Juwaini bersilaturahmi dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. Foto: Istimewa.
PKS mengusulkan memberikan keringanan pajak bagi masyarakat menengah-bawah yang merupakan kelompok yang paling besar terdampak ekonomi, khususnya bagi pekerja, buruh, dan karyawan.
Insentif pajak yang diusulkan oleh PKS ini berupa pembebasan pajak STNK roda dua dan pembebasan pajak penghasilan (PPh) untuk masyarakat berpenghasilan kurang dari Rp 8 juta per bulan.
"Kedua insentif pajak ini sangat tepat sasaran karena menarget kelompok masyarakat berpenghasilan menengah kebawah yang menopang konsumsi masyarakat," kata anggota Komisi III DPR RI itu. (boy/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
PKS bersilaturahmi dengan Partai Golkar. Dalam kesempatan itu, PKS mengajak Partai Golkar memperjuangkan pajak motor gratis untuk meringankan beban masyarakat di masa pandemi Covid-19.
Redaktur & Reporter : Boy
BERITA TERKAIT
- Kawal PSU Pilkada Kabupaten Serang, PKS Menerjunkan Ratusan Pasukan Khusus
- Ini Respons Bahlil soal Nasib Ridwan Kamil di KPK
- Elite PKS & Partai Erdogan Bertemu di Turki, Kemerdekaan Palestina Jadi Isu Utama
- Peserta PPDS Diduga Perkosa Pasien, Anggota DPR Minta STR dan SIP Pelaku Dicabut
- Perkuat Solidaritas, PKS & AK Party Bertemu Membahas Perjuangan Palestina
- Warga Jateng Antusias Bayar Pajak Kendaraan, 3 Hari Tembus Rp 28 Miliar