PKS Surabaya Bergabung dengan Koalisi Machfud Arifin
jpnn.com, SURABAYA - Dukungan untuk Machfud Arifin untuk menjadi Wali Kota Surabaya semakin bertambah. Kali ini Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjadi partai kedelapan yang memberikan dukungan kepada Machfud Arifin.
Secara de facto PKS sudah bergabung dengan koalisi Machfud Arifin hanya menunggu administrasi pusat.
Sebelumnya sudah ada tujuh partai yang resmi mengusung mantan Kapolda Jawa Timur (Jatim) itu maju dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Surabaya.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Kota Surabaya Akhmad Suyanto menyampaikan kabar baik tersebut langsung ke kediaman Machfud, pada Rabu (24/6) malam.
"Sudah mendapat kabar dari Ketua DPW (Dewan Perwakilan Wilayah) PKS Pak Irwan Setiawan untuk Pilwali Surabaya DPP PKS bulat mendukung Jenderal Machfud Arifin," ujar Suyanto di Surabaya.
Menurut Suyanto, proses pemberian Surat Keputusan (SK) dari Dewan Perwakilam Partai (DPP) PKS hanya tinggal menyelesaikan persoalan administratif serta menunggu penyerahannya saja.
"Tinggal administrasi saja, setelah itu penyerahan. InsyaAllah dalam Minggu ini bisa selesai," kata Suyanto.
Bersama seluruh kader Dewan Perwakilan Daerah (DPD) PKS Surabaya, dirinya siap mendukung penuh serta akan terus berjalan berdampingan demi kemajuan kota pahlawan.
Secara de facto PKS sudah bergabung dengan koalisi Machfud Arifin hanya menunggu administrasi pusat.
- Kantor PKS Didemo Massa, Minta Kadernya Disanksi
- Datangi Markas PKS, Demonstran Menuntut Suswono Dipecat dari Partai
- Demo di Depan DPD PKS, Ikatan Santri Jakarta Minta Suswono Diadili
- Golkar DKI Siapkan Saksi TPS Mengawal Suara Ridwan Kamil-Suswono
- Anies Condong Kepada Pram-Doel, Militansi Kader PKS Untuk RIDO Dipertanyakan
- PKS Total di Jakarta, Kampanyekan RIDO ke Seluruh Pelosok Kota