PKS Surati SBY Tolak BBM Naik
Rabu, 21 Maret 2012 – 13:45 WIB
JAKARTA - Sekjen DPP PKS, M Anis Matta menegaskan partainya secara resmi menolak rencana pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM). Sikap resmi PKS itu, menurut Anis, sudah disampaikan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). "Ambil satu kebijakan fiskal. Harga BBM dalam negeri tidak usah naik dan tidak perlu juga kompensasi. Kalau harga BBM naik lalu diikuti kompensasi, itu sama artinya memindahkan isi kantong kiri ke kanan," ujarnya.
"Seingat saya, 3 atau 4 hari yang lalu PKS sudah menyampaikan sikap penolakan terhadap rencana kenaikan harga BBM melalui surat," tegas Anis Matta di gedung Nusantara 3, Senayan Jakarta, Rabu (21/3).
Dijelaskannya, keputusan PKS menolak kenaikan harga BBM didasari sejumlah alasan antara lain kenaikan harga BBM dunia tidak harus diikuti dengan menaikan harga eceran BBM dalam negeri jika diambil satu kebijakan fiskal baru.
Baca Juga:
JAKARTA - Sekjen DPP PKS, M Anis Matta menegaskan partainya secara resmi menolak rencana pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM). Sikap
BERITA TERKAIT
- Sejumlah Wilayah Ini Wajib Waspada karena Efek Erupsi Gunung Semeru
- Jasa Raharja & Korlantas Polri Survei Kesiapan Pengamanan Nataru
- 3 Siswa SMKN 4 Semarang yang Ditembak Polisi Itu Anak Saleh, Remaja Masjid, dan Paskibraka
- 6 Penasaran soal Gaji Guru Honorer Naik Rp2 Juta, PNS & PPPK 100% Gapok
- Dukung Deklarasi Bersama Istiqlal, UID Serukan Tri Hita Karana Universal
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Sudah dapat Pembekalan Kepegawaian, Jangan Lupa Cetak Kartu Seleksi PPPK