PKS Usulkan Sistem Pemilu Proporsional Tertutup

PKS Usulkan Sistem Pemilu Proporsional Tertutup
PKS Usulkan Sistem Pemilu Proporsional Tertutup
JAKARTA - Wakil Ketua Fraksi PKS di DPR, Al Muzzammil Yusuf mengusulkan penggunaan sistem proporsional tertutup termasuk di dalamnya pemilu internal partai politik sebagai sistem terbaik untuk pemilu ke depan.

“Setelah melalui kajian mendalam di internal Fraksi PKS, akhirnya kami memutuskan untuk mengusulkan sistem proporsional tertutup yang diawali dengan pemilu internal partai politik,” kata Al Muzzammil Yusuf, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Jumat (16/12).

Usulan sistem proporsional tertutup diajukan lanjutnya,  setelah mengetahui banyaknya kekurangan pada sistem proporsional terbuka yang diterapkan pada Pemilu 2009. Diantanya posisi partai politik lemah, caleg cenderung individualistik, biaya kampanye yang mahal karena setiap calon beriklan, sulitnya rekapitulasi hasil pemilu karena rumit.

“Ini semua mendorong manipulasi hasil pemilu oleh calon dan penyelenggara. Sehingga Pemilu 2009 kemarin paling rumit dibandingkan pada 1999 dan 2004. Untuk itu diperlukan penguatan posisi partai politik tanpa mengabaikan aspirasi publik”. ungkap Muzzammil.

JAKARTA - Wakil Ketua Fraksi PKS di DPR, Al Muzzammil Yusuf mengusulkan penggunaan sistem proporsional tertutup termasuk di dalamnya pemilu internal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News