PKS Yakin Menang di Pilkada Jabar
Minggu, 17 Februari 2013 – 07:14 WIB

PKS Yakin Menang di Pilkada Jabar
BOGOR – Cagub nomor urut empat Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar memutihkan Kota Bogor, Sabtu (16/2). Pasangan kancing beureum ini road show di Bogor. Sejumlah lokasi didatangi, dengan gaya kampanye beragam, dari mulai kampanye, deklarasi dukungan hingga kampanye simpatik. Kampanye kemarin benar-benar all out, Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar menyapa warga Bogor di Kota dan Kabupaten. Dia menilai, sosok Aher yang rendah hati, masih memiliki elektabilitas tinggi di mata masyarakat Jawa Barat. Terlebih, Aher sudah meraih 92 prestasi, selama menjabat sebagai Gubernur Jabar periode 2008-2013. “Itu menunjukkan, Heryawan bisa dijadikan simbol kebaikan,” serunya di hadapan massa kampanye yang menyemut.
Aksinya dimulai dari Cibinong, Kabupaten Bogor, dan kampanye akbar di Lapangan Bilabong, Bojonggede Bogor. Duet politisi-artis ini memboyong Presiden PKS, Anis Matta sebagai juru kampanyenya. Lapangan itu pun memutih.
Dalam orasi politiknya, Anis menegaskan, meski kasus korupsi yang melengserkan Presiden PKS sebelumnya, Luthfie Hasan Ishaaq, Anis optimistis jika Ahmad Heryawan (Aher) bisa unggul dan memenangkan Pilgub Jabar 2013.
Baca Juga:
BOGOR – Cagub nomor urut empat Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar memutihkan Kota Bogor, Sabtu (16/2). Pasangan kancing beureum ini road show
BERITA TERKAIT
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya