PKS Yakin Menang di Pilkada Jabar
Minggu, 17 Februari 2013 – 07:14 WIB
BOGOR – Cagub nomor urut empat Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar memutihkan Kota Bogor, Sabtu (16/2). Pasangan kancing beureum ini road show di Bogor. Sejumlah lokasi didatangi, dengan gaya kampanye beragam, dari mulai kampanye, deklarasi dukungan hingga kampanye simpatik. Kampanye kemarin benar-benar all out, Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar menyapa warga Bogor di Kota dan Kabupaten. Dia menilai, sosok Aher yang rendah hati, masih memiliki elektabilitas tinggi di mata masyarakat Jawa Barat. Terlebih, Aher sudah meraih 92 prestasi, selama menjabat sebagai Gubernur Jabar periode 2008-2013. “Itu menunjukkan, Heryawan bisa dijadikan simbol kebaikan,” serunya di hadapan massa kampanye yang menyemut.
Aksinya dimulai dari Cibinong, Kabupaten Bogor, dan kampanye akbar di Lapangan Bilabong, Bojonggede Bogor. Duet politisi-artis ini memboyong Presiden PKS, Anis Matta sebagai juru kampanyenya. Lapangan itu pun memutih.
Dalam orasi politiknya, Anis menegaskan, meski kasus korupsi yang melengserkan Presiden PKS sebelumnya, Luthfie Hasan Ishaaq, Anis optimistis jika Ahmad Heryawan (Aher) bisa unggul dan memenangkan Pilgub Jabar 2013.
Baca Juga:
BOGOR – Cagub nomor urut empat Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar memutihkan Kota Bogor, Sabtu (16/2). Pasangan kancing beureum ini road show
BERITA TERKAIT
- Golkar Surabaya Ikut Sukseskan Pemecahan Rekor MURI Senam Serentak Nasional
- H-10 Pilkada Riau, Elektabilitas Abdul Wahid-SF Hariyanto Masih Tertinggi
- Punya Rekam Jejak Baik, Ridwan Kamil Didukung Belasan Komunitas Tionghoa
- Konon, Ada Pengerahan Aparat di Pilkada demi Menangkan Calon yang Didukung Jokowi
- Kapolres Siak Ajak Jemaat Gereja HKBP Zamrud Dayun Wujudkan Pilkada Damai
- Ketum GPMI Tolak Sikap Anies di Pilgub Jakarta 2024, Begini Alasannya