PKT Dorong Pemberdayaan Masyarakat Maritim via Creating Shared Value
jpnn.com, JAKARTA - PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) berkomitmen terus meningkatkan produktivitas masyarakat maritim di Kota Bontang lewat program Creating Shared Value (CSV) Perusahaan.
Direktur Utama PKT Rahmad Pribadi, menjelaskan program yang dimulai sejak 2016 ini didasari dari semangat PKT untuk membantu mewujudkan pemberdayaan masyarakat maritim yang mandiri di kota Bontang.
Adapun program itu menaungi nelayan-nelayan Kota Bontang pada sektor budi daya Lobster dan Kerapu di Keramba Jaring Apung (KJA).
Melalui konsep 3R (Reduce, Reuse, Recycle), KJA untuk nelayan binaan PKT ini dibangun dari sisa material pabrik yang dimanfaatkan ulang sebagai bahan baku.
Bahakn baku terdiri dari kayu untuk tiang penyangga serta drum bekas yang telah dinetralisir.
“Sebagai perusahaan BUMN, kami memiliki peran sebagai agen pembangunan, termasuk terhadap masyarakat dan lingkungan," kata Rahmad.
Menurut dia, PKT melihat potensi budi daya lobster dan kerapu, tetapi belum banyak dikembangkan.
Kemudian, kata Rahmad melalui pengembangan KJA diharapkan bisa menjadi sarana edukasi bagi nelayan.
PKT mendorong kemandirian masyarakat maritim, khususnya di Bontang melalui program Creating Shared Value.
- Demi Keberlangsungan UMKM, Tarif PPh Harusnya Diturunkan, Bukan Naik!
- Pertamina Eco RunFest 2024 Beri Dampak Positif, Mulai Lingkungan hingga Ekonomi
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living
- Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar, Yayan: Hadiahnya Luar Biasa, ya
- Melalui UMK Academy, Pertamina Dukung UMKM Bersaing di Tingkat Global
- Pupuk Kaltim Kembali Raih Predikat Platinum di Ajang ASSRAT 2024