Plat Merah Jadi Sasaran, PNS Diliburkan
Jumat, 25 November 2011 – 03:58 WIB
BATAM - Massa peserta demo di Batam kemarin juga merusak sejumlah mobil dan kendaraan berpelat merah. Salah satunya mobil dinas anggota DPRD Kepri, Ahars Sulaiman. Mobil Ahars dibakar massa di depan Panbil Mall, Mukakuning. Saat itu dalam mobil bernomor polisi BP 40 A itu ada supir pribadi Ahars dan putrinya. Massa F-SPMI memaksa karyawan PT PCI yang ada di Sekupang untuk menghentikan aktifitas. Bahkan mereka mengancam akan membakar seluruh PT tersebut beserta karyawan yang tetap bekerja.
"Tapi supir dan anak saya aman. Mereka disuruh turun sebelum mobilnya dibakar," kata Ahars. Selain mobil Ahars, dua mobil dinas anggota DPRD Batam juga dirusak massa. Salah satunya mobil dinas Sallon Simatupang, anggota Komisi II DPRD Batam.
Baca Juga:
Satu unit sepeda motor berpelat merah di kantor DPRD Batam juga menjadi sasaran amukan massa. Sehari sebelumnya, massa juga merusak sejumlah mobil dinas Pemko Batam.
Baca Juga:
BATAM - Massa peserta demo di Batam kemarin juga merusak sejumlah mobil dan kendaraan berpelat merah. Salah satunya mobil dinas anggota DPRD Kepri,
BERITA TERKAIT
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan