Playoff Piala Dunia 2018: Australia Tahan Honduras Tanpa Gol

Playoff Piala Dunia 2018: Australia Tahan Honduras Tanpa Gol
Striker Australia Tomi Juric diapit dua pemain Honduras. Foto: AFP

jpnn.com, SAN PEDRO SULA - Wakil Asian Football Confederation (AFC), Australia menahan delegasi Concacaf, Honduras di pertemuan pertama playoff antarkonfederasi Piala Dunia 2018, Sabtu (11/11) pagi WIB.

Dalam laga di Estadio Olimpico Metropolitano, San Pedro Sula itu, kedua negara main sama kuat 0-0.

"Ini adalah kinerja yan hebat meski hasil pertandingan tidak mencerminkan hal itu. Saya pikir kami cukup baik, punya satu dua peluang," kata pelatih Australia Angelos Postecoglou seperti dikutip dari AFP.

Socceroos, julukan Timnas Australia sempat mendapat dua peluang emas lewat strikernya Tomi Juric. Namun keduanya gagal. "Dia sudah bekerja keras, saya tidak menyalahkannya," ujar Postecoglou.

Sementara arsitek tim Honduras Jorge Luis Pinto mengaku kecewa timnya gagal memanfaatkan momentum sebagai tuan rumah.

"Saya tidak senang karena kami gagal memberikan kemenangan buat publik," kata Pinto.

Di pertemuan kedua, giliran Honduras yang bertandang ke Australia, Rabu (15/11) nanti. "Sebuah perjalanan yang tidak mudah. Namun Anda bisa menang meski harus memainkannya di tempat yang jauh," pungkas Pinto. (adk/jpnn)


Di leg kedua, giliran Honduras yang akan melakukan perjalanan jauh ke Australia.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News