Please, Janganlah Menggangu Putra dan Putri Ahok
jpnn.com, JAKARTA - Kuasa hukum Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam perkara perceraian, Fifi Lety Indra meminta warganet tidak mengganggu putra dan putri kliennya. Menurutnya, anak-anak punya psikologis yang labil sehingga bisa berdampak pada pertumbuhannya.
"Kalau boleh izin, saya minta tolong kasihan anak-anak. Tolonglah, jangan diganggu, biarkanlah mereka boleh hidup normal apa adanya," kata Fifi di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara, Jalan Gajah Mada, Jakarta Pusat, Rabu (7/2).
Fifi menjelaskan, saat ini ketiga anak Ahok, yakni Nicholas Sean, Nathania Berniece dan Daud Albeener dalam kondisi sehat. Ketiganya tetap melakukan aktivitas seperti biasanya.
"Masih baik semua," kata Fifi yang juga adik Ahok.(tan/jpnn)
Sebaiknya warganet tidak mengganggu putra dan putri Basuki T Purnama alias Ahok. Usia putra dan putri Ahok masih anak-anak sehingga labil.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Momen Ridwan Kamil Soroti Kerja Ahok dan Anies di Debat Pilgub Jakarta
- Ketika Ridwan Kamil Jadikan Ahok & Anies Sasaran Tembak di Debat Terakhir
- Sindir Pram-Rano di Debat, Ridwan Kamil Menyeret Nama Ahok
- Sebelum Ahok Jadi Elite Partai, PDIP Sudah Pertimbangkan Anies Jadi Cagub Jakarta
- Sebelum Ahok Jadi Pengurus, PDIP Masukkan Anies ke dalam Bursa Cagub DKI