Pliss...Menteri Jangan Berkelahi, Bikin Malu Presiden
jpnn.com - JAKARTA – Ketua Umum DPP Projo, Budi Arie Setiadi, mengingatkan agar para menteri jangan membuat malu Presiden Joko Widodo dengan mempertontonkan perdebatan yang tidak penting kepada masyarakat.
“Hormati lembaga kepresidenan untuk tidak mempertontonkan pertentangan, jangan bikin malu,” kata Budi saat diskusi bertajuk “Menteri Ribut Bikin Ribet” di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (5/3).
Dia mengatakan, kalau menteri berkelahi di kabinet itu sama saja membuat malu presiden.
Dia menyadari bahwa para menteri berlatar belakang beragam. Ada yang berafiliasi dengan partai politik, maupun kelompok tertentu dan lainnya.
Menurut dia, hal itu wajar karena Indonesia adalah negara besar. Sehingga semua kelompok bisa saja bergabung. “Yang jadi masalah, ketika presiden sudah menentukan mau kemana, jangan ada yangmendua hati, apalagi dan mendua body,” katanya.
Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari menilai kegaduhan ada dua macam. Ada gaduh positif dan negatif.
Jika terkait kebijakan, kata dia, kegaduhan memang diperlukan untuk mendapatkan analisa. “Harus membiasakan diri dengan perdebatan,” katanya. (boy/jpnn)
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Menahan 3 Ketua Pokja Proyek DJKA
- Parcok Cawe-Cawe di Pilkada, Deddy PDIP Serukan Copot Jenderal Listyo
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan
- Barang Hasil Penindakan di 3 Wilayah Ini Dimusnahkan Bea Cukai, Berikut Perinciannya
- Terima JAM Intel Kejagung, Mendes Yandri Ingin Perkuat Pengawasan Dana Desa