PLN Bangun Transmisi 150 kilo Volt di Bangkalan
jpnn.com - MADURA - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) terus berupaya memenuhi kebutuhan listrik di berbagai pelosok. Untuk memenuhi pertumbuhan kebutuhan tenaga listrik di Pulau Madura, PLN akan membangun jaringan transmisi listrik Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kilo Volt.
Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Timur dan Bali PLN Amin Subekti menjelaskan, jaringan transmisi ini merupakan tambahan dari jaringan yang sudah ada.
"Jaringan ini yang menghubungkan Gardu Induk (GI) Bangkalan dengan GI Gilitimur dan GI Ujung/Kenjeran. Saat ini jaringan trasnmisi eksisting mampu mengalirkan daya sebesar 200 Megawatt (Mw) dengan beban sudah lebih dari 90 persen waktu beban puncak," ujar Amin dalam siaran persnya, Selasa (28/6).
Dengan adanya tambahan jaringan transmisi baru, sambung Amin, akan menambah daya mampu pasok listrik sebesar 60 Mw. Sehingga kapasitas total daya mampu dari transmisi Bangkalan/Gilitimur - Ujung/Kenjeran akan meningkat menjadi 260 Mw atau naik 30 persen.
Adapun jaringan transmisi baru yang akan dibangun sepanjang 11,5 kilometer sirkuit ini, terletak ditopang oleh 31 tower konstruksi. Berlokasi di Bangkalan, melewati dua kecamatan, dan tujuh desa.
Yakni kecamatan Burneh, Desa Burneh, Petepan, dan Masaran. Kecamatan Labang, Desa Merkopek, Brigen, dan Baengas. (chi/jpnn)
MADURA - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) terus berupaya memenuhi kebutuhan listrik di berbagai pelosok. Untuk memenuhi pertumbuhan kebutuhan tenaga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer