PLN Bentuk Konsorsium

PLN Bentuk Konsorsium
PLN Bentuk Konsorsium
JAKARTA- Konsorsium energi yang terdiri dari tiga BUMN masing-masing, Perusahaan Listrik Negara (PLN), Pertamina, dan Perusahaan Gas Negara (PGN) akan membangun Recheiving Terminal LNG pertama di Indonesia, pada tahun 2009 mendatang. ''Mudah-mudahan, pada tahun 2009 sudah terwujud,'' kata Dirjen Listrik dan Pemanfaatan Energi J. Purwono dalam rapat kerja dengan komisi VII DPR RI di Jakarta, Selasa (19/9).

Proyek yang diperkirakan bisa selesei pada tahun 2011 ini masih dalam tahap pembicaraan awal pembentukan konsorsium. Menurut rencana, recheiving terminal LNG ini akan dibangun ditepi Pantai Bojonegoro, Cilegon. ''Terminal ini, diharapkan dapat memasok kebutuhan PLN,'' purwono menegaskan.

Meski masih dalam pembicaraan, Purwono menegaskan berbagai persiapan termasuk lahan sudah disiapkan oleh PLN. ''Tanah seluas 170 hektar sudah dibebaskan,'' Purwono menjelaskan. Recheiving Terminal Energy merupakan tangki penyimpanan gas alam cair. (wid)


Berita Selanjutnya:
Gus Dur Terus Melawan !

JAKARTA- Konsorsium energi yang terdiri dari tiga BUMN masing-masing, Perusahaan Listrik Negara (PLN), Pertamina, dan Perusahaan Gas Negara (PGN)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News