PLN Gelar Khatam Al Quran 1000 Kali dalam Sehari
Jumat, 05 Agustus 2011 – 20:20 WIB
JAKARTA - PT PLN (Persero) menggelar acara fenomenal di bulan Ramadan ini. Rencananya, pada Sabtu (6/8), sekitar 1500 peserta khatam Al-Qur’an terdiri dari para hafidz dan hafidzoh dari lembaga-lembaga pendidikan Al-Qur’an, berkumpul di mesjid Nurul Falah PLN Distribusi Jakarta dan Tangerang di Jakarta Pusat. Ketua Jamaah Dakwah Islamiah PLN Distribusi Jakarta dan Tangerang, Irwan Zainal Nasution menyatakan, sekitar 11 lembaga pendidikan Al-qur’an akan ikut berpartisipasi pada acara Khatam nanti. Yakni pesantren Yatim dan Dhu'afa Baitul Qur’an Indonesia, Ponpes Darul Hikmah, Darul Qur’an Mulia, Boarding School Al-qur’an Center Ummu Habibah Qur’an Center, Al Hikmah, Rumah Qur’an Al Fawaz, Markaz Qur’an, PPPA, Zaid bin Tsabit Lazis PLN, Markaz Qur’an JDI PLN, dan Ma'had Utsman Bin Affan.
Para peserta ini akan mengkhatamkan Al-Qur’an sebanyak 1000 kali dalam waktu satu hari, dimulai dari ba’da Subuh sampai menjelang waktu Maghrib.
Baca Juga:
Khataman yang diselesaikan dalam 3 tahap oleh sekitar 1500 Hafidz dan Hafidzoh yang terbagi dalam 150 kelompok itu akan dihadiri dan diikuti langsung oleh Dirut PLN Dahlan Iskan dan istri, serta direksi PLN.
Baca Juga:
JAKARTA - PT PLN (Persero) menggelar acara fenomenal di bulan Ramadan ini. Rencananya, pada Sabtu (6/8), sekitar 1500 peserta khatam Al-Qur’an
BERITA TERKAIT
- LAZNAS Syarikat Islam dan BAZNAS Bersinergi Salurkan Rp 500 Juta untuk Palestina
- BAZNAS Angkat Kisah Guru Papua dalam Buku Mengajar di Batas Negeri
- Warga Angkatan 45 Geger, Romiah dan Bobi Mengaku Tidak Kenal
- Pentolan KKB Pembunuh Personel Satgas Elang Berani Nongol di Warung Depan Polres
- Sejumlah Wilayah Ini Wajib Waspada karena Efek Erupsi Gunung Semeru
- Jasa Raharja & Korlantas Polri Survei Kesiapan Pengamanan Nataru