PLN Icon Plus Sabet Penghargaan di 6th Anniversary Indonesia BUMN Awards 2024
jpnn.com, JAKARTA - PLN Icon Plus berhasil meraih penghargaan kategori Telecommunications dengan gelar Best People Reputation dalam ajang "6th Anniversary Indonesia BUMN Awards 2024" yang diselenggarakan oleh The Iconomics.
Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi mengatakan penghargaan itu menjadi bukti nyata dari kerja keras dan dedikasi PLN Icon Plus dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.
"Kami akan terus berinovasi dan berkomitmen untuk memberikan kontribusi positif bagi pembangunan ekonomi yang berkelanjutan di Indonesia," ujar Ari dikutip, Kamis (4/7).
Menurut Ari, penghargaan itu bukan hanya sekedar simbol prestasi, tetapi juga menjadi motivasi bagi PLNN Icon Plus untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan inovasi di bidang telekomunikasi.
"Dengan penghargaan ini, PLN Icon Plus diakui memiliki reputasi yang baik di mata masyarakat, khususnya dalam hal pengelolaan sumber daya manusia yang profesional dan berintegritas," kata Ari.
Selain itu, menjadi bukti keberhasilqn melakukan berbagai terobosan inovatif yang signifikan.
Mulai dari pengembangan jaringan telekomunikasi hingga solusi digital yang memudahkan masyarakat dalam mengakses layanan informasi.
Semua ini dilakukan dengan tujuan untuk mendukung transformasi digital di Indonesia.
PLN Icon Plus berhasil meraih penghargaan kategori Telecommunications dengan gelar Best People Reputation dalam ajang 6th Anniversary Indonesia BUMN Awards 2024
- Sukseskan Kejuaraan Dunia Jetski di Samosir, Bea Cukai Belawan Raih Penghargaan dari ITDC
- Survei IDM: Tri Adhianto-Harris Bobihoe Diprediksi Menang di Pilwakot Bekasi
- Tim Robotik STIP Jakarta Raih 3 Penghargaan di World Robotic Games of Singapore 2024
- Taspen Pastikan Kelancaran Penyaluran Dana Pensiun kepada 3,1 Juta Peserta
- Survei SMRC, Elektabilitas Pramono-Rano Lebih Unggul dari Ridwan Kamil-Suswono
- Hari Kesehatan Nasional, Srikandi Movement PLN Tingkatkan Kepedulian Kesehatan Ibu & Anak