PLN Indonesia Power Berperan Aktif Dalam Tanara Clean Up di Sungai Cidurian

PLN Indonesia Power Berperan Aktif Dalam Tanara Clean Up di Sungai Cidurian
PT PLN Indonesia Power. Foto dok PLN IP

Direktur Utama PLN Indonesia Power Edwin Nugraha Putra mengungkapkan, partisipasi PLN Indonesia Power dalam kegiatan Tanara Clean Up merupakan wujud komitmen perusahaan, dengan menjaga kualitas air sungai yang sangat penting bagi kehidupan.

"Kami di sini bersama dengan beberapa unsur bersama-sama dalam satu tujuan yang sama, yaitu untuk Indonesia bersih dan sadar lingkungan," kata Edwin.

Menurut Edwin, aksi yang melibatkan beberapa unsur masyarakat ini merupakan langkah nyata untuk menuju Indonesia maju yang diawali dari sosial dan lingkungan.

Edwin menambahkan, kegiatan ini merupakan bagian dari aksi tanggung jawab sosial lingkungan yang mengacu pada 3 pilar ESG, yaitu environmental atau menjaga lingkungan, social atau dampak bagi masyarakat sekitar dan governance atau tata kelola dan kepemimpinan yang baik.

"Sebagai perusahaan yang patuh dengan kebijakan pemerintah, PLN Indonesia Power menganut prinsip ESG. Sehingga kegiatan operasi perusahaan menjungjung tinggi kelestarian lingkungan untuk keberlangsungan mahluk hidup kini dan yang akan datang," imbuhnya.

Dalam kegiatan ini PT PLN Indonesia Power menjadi perusahaan yang mengerahkan personel lebih dari 200 Insan PLN Indonesia Power serta 1 unit Excavator untuk pengerukan sedimen.

Pegawai tersebut berasal dari PLTU yang ada di Banten, yaitu PLTU Lontar, PLTU Suralaya, PLTU Banten 1 Suralaya serta PLTGU Cilegon.(chi/jpnn)

Dalam kegiatan ini PT PLN Indonesia Power menjadi perusahaan yang mengerahkan personel lebih dari 200 Insan PLN Indonesia Power serta 1 unit Excavator.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News