PLN Indonesia Power Raih 3 Penghargaan di Ajang ESG Inititatives Award
jpnn.com, JAKARTA - PLN Indonesia Power (PLN IP) menjalankan sejumlah inovasi dalam mengimplementasikan program Environtmental, Sustainibility, dan Governance (ESG), sejalan dengan kegiatan operasional dalam memenuhi kebutuhan listrik.
Upaya ini pun telah menorehkan prestasi dalam ajang ESG Initiative Awards 2024.
Direktur Utama PLN Indonesia Power Edwin Nugraha Putra mengatakan dalam melakukan kegiatan binis PLN Indonesia Power mengedepankan keberlanjutan, baik lingkungan maupun sosial dan tatakelola, sehingga memenuhi aspek keberlanjutan dan memberikan manfaat bagi masyarakat di wilayah sekitar operasional Unit Bisnis Pembangkitan (UBP).
"Kami memegang prinsip yang telah ditetapkan dalam pilar-pilar Environmental, Social, and Governance (ESG), tiga elemen ini terus kami jadikan acuan," kata Edwin.
Edwin mengungkapkan, tiga prinsip tersebut diwujudkan PLN IP dengan menjalankan beragam program, di antaranya adalah pemanfaatan abu sisa pembakaran batu bara atau Fly Ash Bottom Ash (FABA) dari pembangkit listrik untuk bahan material bangunan serta disulap menjadi pupuk tanaman.
PLN Indonesia Power juga menggandeng masyarakat untuk berperan dalam menyediakan biomassa sebagai energi primer pembangkit untuk mengurangi penggunaan batu bara pada Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) melalui program cofiring.
Menurut Edwin, melalui kedua program tersebut PLN Indonesia Power dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mengurangi emisi karbon yang dihasilkan dari sektor kelistrikan. Hal ini juga sejalan dengan upata transisi energi untuk membantu Pemerintah dalam mengejar target Net Zero Emission pada 2060 dan menekan laju pemanasan global yang menjadi ancaman mahluk hidup di bumi.
"Sebagai subholding generation company, PLN Indonesia Power terus melakukan upaya transisi energi, kami harus senantiasi mendukung upaya pemerintah mengejar target Net Zero Emission pada 2060," ujarnya.
PLN Indonesia Power juga menggandeng masyarakat untuk berperan dalam menyediakan biomassa sebagai energi primer pembangkit untuk mengurangi penggunaan batu bara
- PLN Indonesia Power Dukung Taman Mangrove Festival 2024 di Ketapang Urban Aquaculture
- PLN Indonesia Power Bantu Korban Kebakaran di Petamburan
- Hore, Mulai 1 Januari dan Februari Ada Diskon 50 Persen Tarif Listrik
- Selamat, Kanwil Bea Cukai Jateng DIY Terima Penghargaan Insan P4GN dari BNNP Jawa Tengah
- PLN UIP3B Sumatra UPT Palembang Dorong Pemberdayaan Perajin Kain Songket
- Tragedi Jeju Air: Stasiun Televisi Korea Batalkan Perayaan Akhir Tahun