PLN Indonesia Power UBH Terima Kunjungan Benchmarking dari PT POMI

PLN Indonesia Power UBH Terima Kunjungan Benchmarking dari PT POMI
Manajemen PT PLN Indonesia Power UBH menerima kunjungan dari PT POMI (Paiton Operation & Maintenance Indonesia) dalam rangka kegiatan benchmarking. Foto: supplied

Kegiatan benchmarking ini diharapkan dapat memperkuat sinergi dan kolaborasi antara PT PLN Indonesia Power UBH, PT POMI, dan PT LBE guna mendukung ketahanan dan keandalan energi nasional.

Pertukaran pengalaman ini juga diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dalam bidang pemeliharaan pembangkit dan Remaining Life Assessment, serta mendorong percepatan transformasi melalui strategi komunikasi yang efektif, budaya kerja baru, dan pemanfaatan teknologi digital yang relevan.

Kegiatan ini menegaskan pentingnya kolaborasi antarlembaga dalam membangun kapasitas organisasi yang adaptif, inovatif, dan kompetitif di era transformasi digital.

Dengan semangat berbagi pengalaman, PT PLN Indonesia Power UBH, PT POMI, dan PT LBE berharap dapat menjalin hubungan kerja sama yang baik dan berkelanjutan. (rhs/jpnn)


PT POMI mengunjungi PT PLN Indonesia Power UBH dalam rangka kegiatan benchmarking.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News