PLN Luncurkan Aplikasi Si-Ujo
Kamis, 30 Juni 2011 – 19:51 WIB
Ruang lingkup sertifikasi kompetensi personel yang akan menjadi domain, sebut Dahlan, adalah bidang pembangkit, transmisi, distribusi, niaga, dan bidang penunjang lainnya. Dengan sasaran utama peningkatan kompetensi pegawai agar dapat berkontribusi langsung terhadap peningkatan kualitas layanan kepada pelanggan PLN.
Baca Juga:
Sertifikat kompetensi pegawai PLN ini, lanjut Dahlan, dikeluarkan oleh PT PLN (Persero) Unit Sertifikasi yang merupakan salah satu unit pelaksana bidang Pendidikan dan Pelatihan. "Saat ini PLN Unit Sertifikasi sedang dalam proses membentuk Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) yang mendapatkan akreditasi dari institusi yang berwenang," terangnya.
Disebutkan Dahlan, Sistem Ujian Online sendiri merupakan hasil karya dari para pegawai PLN sendiri yang terdiri dari tim pembuat aplikasi online dan tim penyusun soal-soal uji kompetensi.
Diungkapkan Dahlan, boleh jadi Si-Ujo ini akan menjadi kebanggaan bagi karyawan PLN. Karena menurutnya, melalui sistem ini karyawan PLN bisa membuktikan bahwa dirinya ternyata orang yang kompeten bekerja di bidangnya. “Implementasi sertifikasi komptensi profesi bagi karyawan PLN ini akan jadi suatu kebanggan, meningkatkan harga diri dan kepercayaan diri yang luar biasa bagi karyawan PLN,” ujarnya.