PLN Mulai Tawarkan Obligasi Senilai Rp 1,5 T
Rabu, 03 Desember 2008 – 06:19 WIB

PLN Mulai Tawarkan Obligasi Senilai Rp 1,5 T
Dalam paparannya, Direktur Keuangan PT PLN Setio Anggoro Dewo mengatakan, indikasi kupon atau imbal hasil obligasi PLN kali ini ada di kisaran 16,2 - 17,2 persen per tahun untuk obligasi Seri A dengan jangka waktu 5 tahun dan sekitar 15,7 - 16,7 persen per tahun untuk obligasi Seri B dengan jangka waktu 7 tahun. ''Imbal hasil ini masih kompetitif,'' ujarnya.
Menurut Dewo, adanya tren bank-bank sentral dunia yang menurunkan suku bunga, berpotensi membuka ruang bagi Bank Indonesia (BI) untuk menurunkan suku bunga BI rate yang saat ini ada di level 9,5 persen. ''Jadi, obligasi ini masih kompetitif,'' katanya.
Peringkat obligasi PLN juga cukup bagus. Untuk Obligasi PLN X Tahun 2009, Pefindo memberikan peringkat idAA- (double A minus, stable outlook), dan Sukuk Ijarah PLN III mendapat peringkat idAA- sy (double A minus syariah, stable outlook). (owi/fan)
JAKARTA - Gejolak pasar finansial tidak menyurutkan langkah PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk menerbitkan surat utang atau obligasi. Kemarin,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital