PLN Peduli Bantu Tingkatkan Kemampuan Perajin Batik Premium Pekalongan

PLN Peduli Bantu Tingkatkan Kemampuan Perajin Batik Premium Pekalongan
Selebgram Hilfi Lizzia ketika mampir di Batik Premium Brakity dan Boba. Batik Premium Brakity dan Boba merupakan binaan PLN Peduli. Foto: PLN Peduli

jpnn.com, PEKALONGAN - Program PLN Peduli ikut andil dalam mengembangkan sumber daya manusia (SDM) para perajin batik premium di Pekalongan, Jawa Tengah.

Salah satu binaan PLN Peduli ialah Batik Premium Brakity dan Boba yang berada di Jalan Hasanudin Sampangan, Kecamatan Timur Pekalongan.

Mereka menawarkan batik dengan harga puluhan juta. Sebab, proses untuk membuat batik bisa memakan waktu hingga satu tahun.

Meski demikian, Batik Premium Brakity tidak pernah sepi peminat.

PLN Peduli pun turut ikut andil dalam mengembangkan pegawai-pegawai Batik Premium Brakity.

Hal tersebut dilakukan agar Batik Premium Brakity memiliki keunikan dari segi produk dan juga memiliki nilai daya saing yang tinggi.

Selebgram Hilfi Lizzia juga mengaku senang ketika mampir di Batik Premium Brakity dan Boba.

“Di sini ditunjukkan proses pembuatan batik premium yang lama pembuatannya minimal satu tahun. Selain membutuhkan waktu yang lama dalam proses produksinya, juga dibutuhkan tenaga kerja yang ahli dalam membuatnya,” kata Hilfi, Selasa (8/10).

Program PLN Peduli ikut andil dalam mengembangkan sumber daya manusia (SDM) para perajin batik premium di Pekalongan, Jawa Tengah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News