PLN Raih 2 Penghargaan Human Capital

jpnn.com - JAKARTA - PT PLN (Persero) meraih penghargaan dalam kegiatan Indonesia Human Capital Study (IHCS) 2014 yang diselenggarakan oleh Dunamis Human Capital, yakni untuk kategori Best of Human Capital Initiative on Competency Management dan Best of CEO Commitment on Human Capital Development.
Selain itu, Anak Perusahaan PLN, PT Indonesia Power (IP) juga meraih penghargaan diajang serupa untuk kategori Appreciation on Human Capital Management System Improvement.
Penghargaan diserahkan oleh President Director of Dunamis Human Capital Tengku Hedi Safinah kepada Kepala Divisi SDM PLN, Bagus Setiawan, Kepala Divisi Talenta PLN, Suharto, dan Direktur Keuangan IP Sripeni Inten Cahyani, di Balai Kartini, Jakarta, Kamis (27/11) kemarin.
Dalam keterangannya hari ini (28/11), Kepala Divisi SDM PLN, Bagus Setiawan menyebutkan jika penghargaan Competency Management diraih PLN berkat usaha PLN yang selalu menjaga kompetensi pegawainya.
“Kita dapatkan itu dari SI UJO (Sistem Uji Kompetensi Online). Kita sudah mengembangkan program SI UJO karena dianggap sebagai tools yang bagus untuk mempertahankan kompetensi pegawai,” kata Bagus.
“Penghargaan Best CEO Commitment, didapatkan PLN bersama-sama dengan 5 perusahaan lain. Predikat ini diraih berdasarkan komitmen top leader untuk mengembangkan SDM, dalam hal ini culture PLN Bersih,” tambah Bagus.
Tahun ini merupakan tahun pertama PLN mengikuti kegiatan IHCS sejak dilaksanakan pada 2012 lalu. Peserta yang turut berpartisipasi pada kegiatan ini merupakan perusahaan BUMN, swasta, maupun perusahaan daerah yang dikategorikan berdasarkan industrinya.
Studi ini diharapkan menjadi tolok ukur pendekatan, proses, dan hasil dari penerapan Human Capital Management System di perusahaan-perusahaan di Indonesia.
JAKARTA - PT PLN (Persero) meraih penghargaan dalam kegiatan Indonesia Human Capital Study (IHCS) 2014 yang diselenggarakan oleh Dunamis Human Capital,
- Pemerintah Tutup Pabrik MinyaKita Gegara Terbukti Sunat Isi Kemasan
- Ajak Perguruan Tinggi Memperkuat Danantara, Viva Yoga: Pastinya dengan Kajian Ilmiah
- Indonesia-Vietnam Eksplorasi Peluang Kerja Sama untuk Pertumbuhan Ekonomi yang Lebih Inklusif
- PT STM Pacu Pertanian Organik Perusahaan, Hasil Panen Petani Melimpah
- Pertamina Port and Logistics Raih Penghargaan Green & Smart Port 20
- AIA Inspire, Asuransi Jiwa dengan Manfaat Dana Tunai Hingga Usia 99 Tahun