PLN Siap Amankan Listrik Pemilukada
Minggu, 28 April 2013 – 02:37 WIB

PLN Siap Amankan Listrik Pemilukada
MATARAM-Manajemen PT PLN (Persero) Wilayah NTB siap mengamankan pasokan listrik jelang dan selama tahapan Pemilukada Gubenur/Wagub NTB, Pemilukada Bupati/Wabup Lotim dan Pemilukada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima, yang digelar 13 Mendatang. Asisten Manajer Jaringan PLN Area Mataram, Ahmad Syauki, mengatakan menyiapkan, untuk keandalan pasokan listrik saat tahapan dan pemilihan, PLN menyiapkan lima unit genset mobile dengan kapasitas masing-masing 64 kVA, lima unit trafo mobile dengan kapasitas masing-masing 400 kVA, dua unit UPS mobile dengan kapasitas masing-masing 40 kVA dan empat unit ATS mobile dengan kapasitas 630 A.
Sabtu (27/4), bertempat di Kantor PLN Wilayah NTB digelar Apel Siaga Energi Pemilukada NTB. Apel tersebut dihadiri GM PLN Wilayah NTB Andi Lakipadadah, Manager PLN Area Mataram Taufik Eko Wardiyanto serta puluhan pegawai.
Baca Juga:
Dalam apel itu, Andi meminta kepada seluruh pegawai PLN untuk turut serta ambil bagian dalam pengamanan pasokan listrik sesuai peran masing-masing. “ Mari kita dukung Pemilukada NTB dengan bersungguh-sungguh menjalankan peran dan tugas masing-masing mulai masa kampanye hingga penetapan gubernur, “ ungkapnya.
Baca Juga:
MATARAM-Manajemen PT PLN (Persero) Wilayah NTB siap mengamankan pasokan listrik jelang dan selama tahapan Pemilukada Gubenur/Wagub NTB, Pemilukada
BERITA TERKAIT
- Anggaran THR PNS & PPPK Rp 35 Miliar Sudah Disiapkan, Pencairan Tunggu Juknis Pusat
- Pemkab Cirebon Menyiapkan Rp 43 Miliar untuk Pembayaran Gaji PPPK
- Irjen Hadi Gunawan: Di NTB Tidak Boleh Ada Geng Motor
- Raimel Jesaja Pernah Selamatkan Uang Negara Rp 45 Miliar di Sultra
- Kondisi Bangunan SDN 200 Palembang Memprihatinkan, Lihat!
- Polresta Bandung Periksa Persiapan Angkutan Mudik, Dari Urine Sopir Hingga Telolet