PLTGU Tambak Lorok Segera Beroperasi

PLTGU Tambak Lorok Segera Beroperasi
PLTGU Tambak Lorok Segera Beroperasi

jpnn.com - JAKARTA - Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU) Tambak Lorok tak lama lagi akan kembali beroperasi. Saat ini petugas PT Indonesia Power UBP Semarang tengah melakukan pemerikasaan pada pipa pembangkit yang berada di Semarang, Jawa Tengah, itu.

"Sejak Senin kemarin (21/10) petugas PT Indonesia Power UBP Semarang sudah mulai memeriksa dan mengecek," ujar Humas PLN Kantor Pusat, Agus Trimukti di Jakarta, Rabu (23/10).

Nantinya kata Agus, PLTGU Tambak Lorok blok II, 3x100 MW untuk baseload dan 1x165 MW untuk peakload, akan segera dioperasi kembali pada akhir tahun ini.

"Desember 2013 akan mulai dioperasikan lagi sehubungan dengan akan dipasoknya Gas 50 BBTUD dari lapangan Gundih-Pertamina EP yang dialirkan melalui pipa yang dibangun SPP sejak Maret 2013, dengan jarak 120 kilometer yang selesai pada bulan ini," terangnya.

Maka dengan beroperasinya PLTGU Tambak Lorok ini pasokan sistem Jawa Bali akan bertambah sebesar 465 MW. "Pertambahan ini bisa menghemat anggaran PLN sebesar Rp 292 miliar per tahun," pungkas Agus. (chi/jpnn)


Berita Selanjutnya:
Soal Tes CPNS Tuntas Dicetak

JAKARTA - Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU) Tambak Lorok tak lama lagi akan kembali beroperasi. Saat ini petugas PT Indonesia Power UBP


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News