Plus-Minus Jadi Paskibraka

Dapat Rp 1,8 M, Fasilitas Tak Layak

Plus-Minus Jadi Paskibraka
Foto: Evan Zumarlin/SUMATERA EKSPRES/JPNN
Kondisi PP PON saat ini bisa dikatakan sudah tidak layak. Kerusakan-kerusakan mulai tampak di beberapa sisi. Mulai konstruksi yang sudah harus diperbarui, langit-langit yang jebol, dan kondisi kamar yang sudah tidak sesuai dengan standar ideal.

"Kami harus maklum dengan kondisi itu. Memang sudah lama sekali bangunannya. Ada 30 tahunan lebih usianya. Kalau disesuaikan dengan kondisi sekarang, memang sudah tidak layak," ujar Jonni.

Soal kapasitas kamar, misalnya. Idealnya, setiap kamar diisi maksimal dua orang anggota Paskibraka. Tetapi, kenyataan saat ini memperlihatkan bahwa setiap kamar harus diisi tiga sampai empat anggota Paskibraka. Kamar mandi dan lantainya pun sudah kurang layak, perlu perbaikan.

Karena itu, setelah pelatihan tahun ini, tempat tersebut bakal diperbaiki. Bukan dibangun secara keseluruhan, melainkan hanya sedikit direnovasi. Sebab, Jonni ingin mempertahankan keaslian asrama yang menjadi kawah candradimuka Paskibraka selama bertahun-tahun tersebut.

SUDAH 30 tahun ini tradisi Paskibraka (Pasukan Pengibar Bendera Pusaka) di setiap peringatan detik-detik proklamasi 17 Agustus masih dipertahankan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News