PM Australia Mau Bertemu Jokowi, di Rombongannya Ada Petinggi Monash University

jpnn.com, MELBOURNE - Monash University di Australia berupaya mengokohkan eksistensinya di Indonesia. Salah satu petinggi perguruan tinggi bergengsi itu pun ikut rombongan Perdana Menteri Australia Anthony Albanese yang sedang dalam lawatan di Jakarta.
Monash University merupakan perguruan tinggi asing pertama yang membuka cabang di Indonesia. Namanya Monash University Indonesia.
Kampus Monash University Indonesia berada di BSD Green Office Park Cisauk, Kabupaten Tangerang, Banten. Kantor pusat Monash University menargetkan kampusnya di Indonesia mampu menampung 2.000 mahasiswa.
"Indonesia adalah negeri yang amat sangat signifikan di kawasan Asia Pasifik," ujar Presiden Monash University Margaret Gardner yang ikut dalam rombogngan PM Albanese.
Gardner menganggap Indonesia sebagai negara demokratis yang sangat dekat dengan Australia. Namun, saat ini terdapat persoalan soal visa di antara kedua negara.
"Ada pembatasan visa yang membuat para akademisi dan mahasiswa kami kesulitan berkunjung ke Indonesia," katanya.(SMH/JPNN.com)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Monash University di Australia berupaya mengokohkan eksistensinya di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo