PM Australia Tak Akan Atur Hubungan Politisi dan Stafnya

Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull menyatakan pelarangan seks antara politisi dan staf mereka seharusnya tidak diperlukan. Dia menanggapi seruan perlunya ada peraturan formal mengenai hal itu.
Anggota parlemen independen Cathy McGowan kemarin mengusulkan perlu dimulai pembahasan seputar peraturan tentang hubungan antara anggota parlemen dan para staf mereka.
Perdebatan tersebut mencuat setelah terungkap bahwa Wakil Perdana Menteri Barnaby Joyce kini menjalin hubungan baru dengan mantan sekretaris persnya dan sedang menunggu kelahiran seorang bayi.
Istrinya, Natalie Joyce, menanggapi berita tersebut dengan mengatakan situasinya "begitu menghancurkan" baginya dan keempat putrinya.
Perdana Menteri Turnbull hari ini mengatakan bahwa urusan pribadi semacam itu selalu menyedihkan bagi mereka yang terlibat.
"Saya tidak ingin menambah diskusi publik tentang hal itu. Saya sangat sadar akan kesusahan yang ditimbulkan hal ini pada orang lain, khususnya Natalie Joyce dan anak-anak perempuan Barnaby," kata Turnbull.
Ketika ditanya apakah larangan seks antara politisi dan staf harus dipertimbangkan, PM Turnbull mengatakan hubungan antara orang dewasa suka sama suka "biasanya bukan sesuatu yang ingin Anda benarkan untuk diatur".
Namun dia menekankan perlunya tanggung jawab pribadi.
- Kabar Australia: Hampir 100 Orang Tenggelam Sepanjang Musim Panas
- Dunia Hari Ini: Ribuan Harus Mengungsi, BMKG Minta Warga Tetap Siaga
- Dunia Hari Ini: Kesehatan Paus Kembali Mengalami Kemunduran
- Peserta WHV Asal Indonesia yang Meninggal Dikenang Ayahnya Sebagai Orang Saleh
- Dunia Hari Ini: Jenazah Dua Pendaki Gunung Cartensz di Papua Sudah Dievakuasi
- Sulitnya Berbaik Sangka kepada Danantara