PM Lompat Pagar, Ratu Bantu Demonstran
Rabu, 08 Oktober 2008 – 10:19 WIB
Para pengurus mansion pun harus menutupi bagian pagar yang tajam dengan selimut agar Somchai bisa melompat dengan aman. Turut mendampingi Somchai dalam pelarian diri itu adalah putrinya, Shinnicha, yang juga anggota parlemen dari PPP. Selain itu, ikut enam orang terdekat politikus yang pernah lama menjadi hakim tersebut.
Baca Juga:
Setelah melompati pagar, rombongan kecil itu menuju sebuah helikopter yang lantas menuju Pusat Komando Tertinggi Angkatan Bersenjata di Jalan Chang Wattana. Di tempat tersebut, adik ipar mantan PM Thaksin Shinawatra tersebut menemui pimpinan angkatan darat Jenderal Anupong Paochinda dan Komandan Tertinggi Angkatan Bersenjata Boonsrang Niempradit.
Tapi, banyak anggota parlemen lainnya yang tidak diperbolehkan melakukan hal seperti Somchai. Alhasil, ratusan anggota parlemen itu pun hanya bisa melihat kerusuhan yang terjadi dari lobi gedung.
Demonstrasi kemarin memang berlangsung panas dan rusuh. Seperti dilansir Bangkok Post, demonstran terluka karena upaya pembubaran barikade yang dilakukan polisi. Belakangan, barikade seperti menjadi taktik baru PAD. Sejak 26 Agustus lalu, mereka juga menduduki Wisma Negara, tempat PM Thailand berkantor.
BANGKOK - Belum genap sebulan setelah resmi menjabat perdana menteri (PM) Thailand, Somchai Wongsawat sudah harus mencicipi beragam pengalaman pahit.
BERITA TERKAIT
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29
- Prabowo Ingin Berguru dari China Cara Mengatasi Kemiskinan
- Inilah Misi Prabowo ke China, Ada soal Pemberantasan Kemiskinan
- PPI Munich Gelar Sports and Culinary Festival Perdana di Munich