PMI Dirikan Ratusan Huntara untuk Warga Korban Gempa Cianjur, Lihat Tuh
jpnn.com, CIANJUR - Palang Merah Indonesia (PMI) mendirikan hunian sementara (Huntara) bagi korban gempa bumi Cianjur, Jawa Barat, Senin (5/12).
Huntara yang dibangun di tiga desa di Kabupaten Cianjur itu menunggu pembangunan kembali rumah korban gempa yang ambruk dengan target awal sebanyak 500 unit.
Koordinator Lapangan Tanggap Darurat Bencana PMI Cianjur, Fajar Aciana mengatakan ratusan huntara yang dibangun tahap awal itu ada di dua desa di Kecamatan Cugenang dan Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur.
Hal itu dilakukan agar warga tidak lagi menghuni tenda pengungsian.
"Sudah berdiri 150 huntara di tiga desa terdampak namun perkampungan-nya tidak relokasi, kami bangunkan huntara yang tidak jauh dari rumahnya, sehingga mereka tetap dapat beraktifitas," katanya.
Dia menjelaskan huntara yang dibangun menggunakan material kayu kaso dan terpal memiliki luas 6X4 meter persegi.
Menurut dia, huntara itu bisa dihuni satu keluarga dengan tiga orang anak dan diperkirakan dapat bertahan selama enam bulan ke depan.
Tidak hanya hunian, PMI bersama federasi akan memberikan bantuan uang tunai agar mereka dapat membangun kembali usahanya atau pertanian yang selama mengungsi terbengkalai karena tidak dapat ditanami atau tidak digarap.
Palang Merah Indonesia (PMI) mendirikan ratusan hunian sementara (Huntara) bagi korban gempa bumi Cianjur, Jawa Barat, Senin (5/12).
- Seorang PMI jadi Korban Pembunuhan di Hong Kong, Terduga Pelaku Sudah Ditahan
- Menteri P2MI Dorong Peningkatan Skill PMI untuk Tekan Eksploitasi
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai
- Bank Mandiri Perluas Kemandirian Finansial PMI lewat 'Mandiri Sahabatku' ke Jepang
- Lepas 429 PMI ke Korsel, Kepala BP2MI: Saya Titip Jaga Negara Ini
- Deputi Lasro: Teramat Mendalam Pelajaran & Legacy dari Bapak Benny Rhamdani