PMI DKI Kirim Relawan ke Lokasi Bencana Sulteng
jpnn.com, JAKARTA - Palang Merah Indonesia Provinsi DKI Jakarta mengirim relawan ke wilayah terdampak gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah. Sebanyak 48 orang dilepas Ketua PMI DKI Muhammad Ali Reza, Rabu (3/10).
“Mari kita bantu saudara-saudara kita yang terdampak gempa dan tsunami. Berikankahpelayanan dengan sepenuh hati, serta jaga diri dan kesehatan selama di lokasi bencana,” kata Muhammad Ali Reza.
Pengiriman Relawan tersebut sesuai hasil koordinasi dengan PMI pusat dan PMI Provinsi Sulawesi Tengah. Relawan PMI DKI sendiri terdiri dari dokter, perawat, tim shelter (hunian sementara), tim pemulihan hubungankeluarga, tim evakuasi, petugas logistik, assesment, dan dapur umum.
Reza berpesan kepada para relawan untuk selalu bekerja sama dengan instansi terkait dalam menjalankan tugas.
“Mudah-mudahan bantuan yang diberikan oleh PMI Provinsi DKI Jakarta dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena dampak bencana,” tambah dia.
Relawan akan bertugas di lokasi bencana dan tsunami selama 14 hari dengan kemungkinan diperpanjang sesuai situasi di lapangan. Sebelumnya mereka telah menjalani pemeriksaan kesehatan dan vaksinasi, serta diberikan asuransi.
Selain relawan, PMI DKI juga mengirimkan bantuan berupa tenda, selimut, obat-obatan, air mineral, pembalut wanita, dan peralatan dapur umum.
PMI DKI juga membuka posko di halaman markas mereka dan halaman Balai Kota DKI Jakarta. Warga yang ingin menyalurkan bantuan bisa menyambangi kedua posko tersebut. (dil/jpnn)
Palang Merah Indonesia Provinsi DKI Jakarta mengirim relawan ke wilayah terdampak gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah
- Ketua PMI DKI Jakarta Tekankan Pentingnya Transformasi Digital
- Peduli Korban Banjir Banten, PMI DKI Salurkan Bantuan Kemanusiaan
- Pesan untuk Pembuat Flyer Hoaks Megawati Meninggal, Sudah Ada Laporan Polisi
- Surya Tjandra: Jadikan Penyelesaian Huntap Sebagai Pintu Masuk Pembangunan Palu dan Sulteng
- PMI Butuh 1.200 Kantong Darah Setiap Hari, Dapatnya Cuma Sebegini
- Gempa Palu Hari Ini Capai Magnitudo 3 dan 2,1