PNM Ajak Nasabah Unggulan Buka Peluang Baru lewat Bisnis Daur Ulang

PNM Ajak Nasabah Unggulan Buka Peluang Baru lewat Bisnis Daur Ulang
PT Permodalan Nasional Madani (PNM) mengajak nasabah unggulannya untuk membuka peluang baru melalui program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU). Foto: dok PNM

Dibimbing oleh I Gede Rediawan dan Ibu Madinah sebagai Nasabah PNM Mekaar Unit Kuta Selatan, seluruh peserta membuat kerajinan dari limbah kaca yang didaur ulang dengan dipanaskan dan dibentuk ulang menjadi vas bunga lalu kerajinan lain dari limbah bulu ayam, bebek & angsa yang dibentuk seperti jaring berbentuk lingkaran dengan nama dream catcher.

Pelaksanaan Studi Banding sudah dilakukan sejak 2022, dengan menghasilkan sekitar 200 lebih nasabah mendapatkan pembekalan khusus sesuai sektor usahanya masing-masing.

CariTauLangkahBaru merupakan cara untuk mencari tahu dengan cara baru pengembangan usaha nasabah pada masing-masing sektor usaha melalui kegiatan studi banding yang disuguhkan PNM.

Tujuannya agar nasabah mampu mengembangkan usahanya dengan cara yang berbeda seperti pemberdayaan yang biasa dilakukan.(mcr10/jpnn)

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) mengajak nasabah unggulannya untuk membuka peluang baru melalui program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU).


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News