PNM & Kementerian BUMN Gelar Kompetisi Racik Jamu Kekinian, Yuk Ikut!
jpnn.com, JAKARTA - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) mendukung setiap pelestarian dan pengembangan aset dan budaya bangsa, salah satunya jamu.
PNM pun mendukung program pelestarian dan pengembangan jamu yang berakar dari bahan rempah tanah air.
Beberapa waktu lalu PNM melalui program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) juga melaksanakan studi banding dan pelatihan pembuatan jamu tradisional olahan.
Direktur Utama PNM Arief Mulyadi mengatakan jamu sebagai aset bangsa harus dilestarikan, dimanfaatkan, dan dikembangkan.
Menurutnya, hal itu bisa dilakukan dengan melakukan komunikasi pengembangan jamu dalam perspektif sosial ekonomi untuk mendorong pemahaman dan promosi jamu menjadi produk yang kekinian.
Hal ini mendorong PNM bersama Kementerian BUMN menggelar Herb Euphoria Fest yang merupakan kompetisi racik jamu kekinian.
Arief berharap melalui kompetisi masyarakat terpacu dan bersemangat menggali, memanfaatkan, dan mengembangkan jamu berbasis inovasi teknologi ke depan.
“Tanah air kita sangat kaya, di 26 provinsi di luar Pulau Jawa telah ditemukan 24.927 tumbuhan lokal berkhasiat obat dan 13.665 jenis ramuan tradisional. Tentu ini potensi pengembangan sosial dan ekonomi yang sangat tinggi,” papar Arief.
PNM mendukung setiap pelestarian dan pengembangan aset dan budaya bangsa, salah satunya jamu.
- Nasabah PNM Mekaar Asal Lampung Raih Penghargaan Aksi Nyata Bela Negara
- Menteri Kebudayaan Ajak Masyarakat Lebih Dekat dengan Legenda Musisi & Penyanyi 1960
- PNM Mekaar Dorong Peran Ibu sebagai Penggerak Ekonomi Keluarga
- Upaya RS Atma Jaya Lestarikan Budaya Jamu untuk Perkembangan Medis
- Daftar Izin Edar BPOM, Ratusan UMKM Dapat Dukungan dari PNM
- PNM Dorong Pengembangan Usaha Petani Kopi Kintamani lewat 2 Strategi