PNS Pusat Sudah Terima THR Tanpa Potongan, PPPK di Daerah Bagaimana?
jpnn.com, JAKARTA - Pembayaran tunjangan hari raya (THR) untuk PNS dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) instansi pusat, anggota TNI, Polri, dan pensiunan mulai dilakukan Senin ini (3/5).
Sejumlah PNS di instansi pusat mengaku sudah menerima THR sebesar satu bulan gaji. Komponen THR itu terdiri atas gaji pokok, tunjangan keluarga, tunjangan pangan dalam bentuk uang, dan tunjangan jabatan atau umum sesuai jabatan dan pangkatnya.
"Kami sudah terima siang tadi," kata Diah Eka Palupi, seorang pranata humas madya di Badan Kepegawaian Negara (BKN) kepada JPNN.com.
Menurut dia, para pensiunan juga sudah menerima THR. Besarannya satu bulan dana pensiun.
Selain PNS di BKN, para abdi negara di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) juga sudah menerima THR. Besarannya satu bulan gaji tanpa potongan.
"Alhamdulillah gaji pokok plus tunjangan tanpa potongan iuran kesehatan, pensiun, dan lainnya. Tunjangan kinerja sih enggak dapat sama seperti tahun lalu," ungkap salah satu PNS Kemendikbudristek.
Bagaimana dengan PPPK di daerah? Sejumlah PPPK di wilayah Jawa Barat mengaku belum menerima THR.
"Kami belum dapat, begitu juga PNS. Mudah-mudahan pekan ini sudah terima ya," ucap salah satu PPPK yang minta namanya tidak disebutkan.
Mulai hari ini para PNS dan PPPK instansi pusat, anggota TNI, Polri, serta pensiunan in mulai menerima pembayaran THR.
- Honorer Non-Database BKN TMS Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Minta Kesempatan Kedua
- Anak Buah Sri Mulyani Klaim Kondisi Perkonomian Indonesia Tetap Stabil jika PPN 12 Berlaku
- KepmenPAN-RB 634 Tahun 2024 Senjata Honorer TMS & Belum Melamar, Cermati 11 Ketentuannya
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sampaikan Kabar Baik untuk Guru, Siap-Siap Saja
- Kasus Suap Seleksi PPPK Batu Bara, 5 Terdakwa Divonis 1 Tahun Penjara
- 5 Berita Terpopuler: Dua Kategori PPPK 2024 dengan Gaji Berbeda, Mulai Berlaku Awal 2025, tetapi Tetap Ada Prioritas