Poco X3 Pro Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasi dan Harganya
jpnn.com - Poco secara resmi meluncurkan smartphone barunya yaitu Poco X3 Pro.
Ponsel yang merupakan peningkatan dari varian Poco X3 itu dibanderol mulai 249 euro atau sekitar Rp 4,2 juta.
Dikutip dari laman Gizmochina, Selasa (23/3), secara desain, Poco X3 Pro terlihat serupa dengan Poco X3.
Perusahaan mengatakan, X3 Pro mempertahankan desain Croma di bagian belakang.
Untuk menghilangkan noda sidik jari, perangkat itu juga menghadirkan desain tekstur ganda yang akan membantu dalam aspek ergonomis.
Poco X3 Pro menggunakan layar DotDisplay FHD Plus IPS LCD berukuran 6,67 inci dan di bagian depannya terdapat lubang punch.
Layar itu mendukung kecepatan refresh 120Hz, 450 nits (manual), rasio kontras 1500: 1, kecepatan sampling sentuh 240Hz dan layar dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 6.
Soal fotografi, perangkat itu dilengkapi empat kamera di bagian belakang dengan sensor utama Sony IMX582 48MP, ultrawide 8MP dengan FOV 119 derajat, sensor makro 2MP, dan sensor depth 2MP.
Poco akhirnya secara resmi meluncurkan smartphone barunya yaitu Poco X3 Pro. Berikut spesifikasinya.
- Poco Pangkas Harga 6 Smartphone Ini, Berikut Daftarnya
- Poco Bakal Merilis 2 HP Baru, Intip Spesifikasinya
- Grand Final AURA x POCO Pro Hunt 2023, Kini Saatnya Mewujudkan Mimpi jadi Pro Player
- Poco C65 Meluncur dengan Kamera 50MP & Prosesor Helio G85, Berapa Harganya?
- Kabar Baik, POCO F4 GT Turun Harga
- Poco Bakal Merilis HP M Series Terbaru Pekan Depan, Harganya Terjangkau