Poempida Sebut Pencopotannya Karena Merapat ke Jokowi-JK

jpnn.com - JAKARTA - Rapat Fraksi Golkar yang digelar Senin, 26 Mei 2014 memutuskan empat politisi Partai Golkar yang duduk di DPR RI dirotasi dari posisi dan jabatannyaa. Keempat politisi tersebut adalah Poempida Hidayatulloh, Nusron Wahid, Agus Gumiwang dan Gandung Pardiman.
Merespon keputusan partainya itu, Poempida menyatakan bahwa dirinya patuh terhadap keputusan fraksinya di DPR RI. "Saya patuh terhadap keputusan Pimpinan Fraksi tersebut," ucapnya saat dimintai konfirmasi di Jakarta, Senin (26/5).
Poempida yang merupakan anggota Komisi IX DPR RI mengucapkan rasa terima kasih atas keputusan pimpinan fraksi. Malah dia yakin bakal mendapat pengalaman baru ditempatnya yang baru nanti.
"Saya berterima kasih atas keputusan Pimpinan Fraksi, karena saya akan mendapatkan pengalaman, nuansa dan pengetahuan baru," jelasnya.
Poempida menambahkan advokasi terhadap aspirasi masyarakat yang dia terima akan disalurkannya secara maksimal sesuai dengan sumpah jabatan sebagai wakil rakyat. Dia merasa yang diputuskan fraksinya merupakan konsekuensi dari pilihannya mendukung Jokowi-JK.
"Setiap perjuangan dan pilihan politik, selalu ada konsekuensinya. Takdir Allah adalah baik belaka," tandasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Rapat Fraksi Golkar yang digelar Senin, 26 Mei 2014 memutuskan empat politisi Partai Golkar yang duduk di DPR RI dirotasi dari posisi dan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- LPSK Turun Tangan di Kasus Dugaan Kekerasan Seksual Mantan Rektor UNU Gorontalo
- Soal Macet Horor di Tanjung Priok, Gubernur Pramono: Ini Membuat Saya Resah
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas