Pogba Bisa Jadi Pemain Bergaji Tertinggi di Serie A
jpnn.com - TURIN - Paul Pogba bakal memegang status hebat di Serie A. Gelandang muda Juventus itu bisa menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Serie A jika tetap bertahan hingga 2019 mendatang.
Pogba saat ini sudah menanda tangani perpanjangan kontrak hingga 2019. Namun, Pogba bisa saja memutuskan meninggalkan tim berjuluk Si Nyonya Tua itu di tengah perjalanan.
Gelandang asal Prancis itu kini mendapatkan gaji sebesar 4,5 juta Euro atau sekitar Rp 70 miliar (Euro= Rp 15.578). Jumlah itu meningkat pesat jika dibandingkan gaji sebelumnya yang hanya mencapai 1,5 juta Euro.
Laman La Stampa, Selasa (4/11) menulis, manajemen Juventus bakal menaikkan gaji Pogba hingga 6,5 juta Euro atau sekitar Rp 101 miliar. Syaratnya, Pogba harus mematuhi kontrak tiga tahun yang sudah disepakati.
Jumlah itu bakal menempatkan Pogba sebagai pemain dengan gaji tertinggi di Italia. Saat ini, gaji tertinggi di Serie A masih dipegang gelandang AS Roma, Daniele De Rossi.(jos/jpnn)
TURIN - Paul Pogba bakal memegang status hebat di Serie A. Gelandang muda Juventus itu bisa menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Serie A jika
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hampir 2 Tahun Pimpin PSSI, Erick Thohir Sukses Bikin 94% Publik Happy
- Barcelona jadi Lokasi Seri Terakhir MotoGP 2024, Ini Sebabnya
- UFC 309 Segera Digelar, Ada Duel Seru Jon Jones Vs Stipe Miocic di Pertandingan Utama
- Awal Manis Fikri/Daniel di Korea Masters 2024, Lumat Juara Dunia Junior
- Kepuasan Terhadap Erick Thohir Tinggi karena Prestasi Timnas & Terobosannya
- Timnas Basket Indonesia Terus Memanaskan Mesin Menjelang Lawan Korea dan Thailand